Jumat, Desember 6, 2024
Beranda News 332 Kendaraan Ramaikan Acara Suzuki Day Pondok Indah

332 Kendaraan Ramaikan Acara Suzuki Day Pondok Indah

Otocorner.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bekerja sama dengan PT Indomobil Multi Trada Group menggelar program Suzuki Day yang diadakan pada 19–20 Januari 2019 mulai pukul 08.00–16.00 WIB di diler Indomobil Multi Trada Pondok Indah, Jln. TB Simatupang II S Kav. 3B, Pondok Indah, Jakarta secara cuma-cuma melalui kegiatan ini, yaitu ganti oli mesin, pemeriksaan kendaraan, serta berbagai hiburan lainnya. Selain mengapresiasi pelanggan, melalui acara ini Suzuki juga memperkenalkan outlet terbaru di wilayah Pondok Indah dan sekitarnya.

“Sekali lagi kami ucapkan terima kasih atas partisipasi para pelanggan di Suzuki Day ke-49. Kami harap melalui acara ini, kami dapat memberikan pelayanan terbaik untuk seluruh pelanggan Suzuki, terutama yang berdomisili di Jakarta Selatan dan sekitarnya. Sebanyak 332 kendaraan telah menikmati fasilitas pelayanan purnajual secara gratis saat acara, hal ini tentunya bertujuan untuk menjaga kendaraan konsumen tetap dalam keadaan prima, sehingga memberikan rasa aman dan nyaman selama berkendara bersama keluarga,” jelas Deni Yusuf Selamet, Group Leader Service Area PT SIS.

Program Suzuki Day ini terbuka untuk semua pelanggan Suzuki. Tidak hanya memberikan keuntungan berupa servis gratis serta diskon pembelian unit selama acara, Suzuki Day juga memberikan diskon 25% untuk pembelian Suzuki Genuine Part (SGP) dan Suzuki Genuine Accessories (SGA) serta diskon biaya jasa sebesar 20% yang berlaku selama satu bulan setelah acara berlangsung. Sebagai informasi tambahan, Suzuki juga memiliki layanan call center Halo Suzuki bebas pulsa di nomor 0800 1100 800 bagi pelanggan yang membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai Suzuki.

“Untuk pelanggan yang telah berpartisipasi pada acara ini, jangan lupa menyempatkan waktu berkunjung kembali ke Dealer Indomobil Multi Trada Pondok Indah untuk mendapatkan diskon pembelian Suzuki Genuine Part serta Suzuki Genuine Accessories dan diskon biaya jasa yang berlaku satu bulan setelah acara berlangsung.” tutup Deni. (Sheva)

Oto Cornerhttps://otocorner.com
media otomotif indonesia, mengulas tentang berbagai hal mengenai otomotif di indonesia.

Most Popular

Hasil kejuaraan LFN HP 969 Roadrace Champhionship 2024 seri ke 5 Surabaya (17/11)

Otocorner.com - Berikut hasil resmi kejuaraan LFN HP 969 Roadrace Champhionship 2024 seri ke 5 yang berlangsung di Sirkuit Gelora Bung Tomo, Surabaya. (OC1)  

Hasil Kejuaraan Kratindaeng Supercross Banjar 2024

Otocorner.com - Berikut hasil resmi kejuaraan Kratindaeng Supercrosser 2024 yang di selenggarakan di sirkuit Sport Center Langensari kota Banjar, Jawa Barat (21/7/24). OC1

Holiday offroader trail Pangandaran 2024, diikuti 1500 offroader se-Indonesia (15/6)

Otocorner.com – Ada yang menarik pada gelaran Holiday Offroader Trail (HOT) 2024 yang dilaksanakan di Pantai barat Pangandaran. Lokasi yang biasanya hanya diisi wisatawan...

Jelang Biker Rendezvous 2 Pangandaran (20 Juli 2024)

Otocorner.com - Setelah sukses dengan gelaran pertamanya, Semprul yang digawangi oleh Susilo Nandang bagio SH, MH, seorang tokoh Otomotif dari kota Bandung, Jawa Barat...

Recent Comments