Otocorner.com – PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan versi baru New Honda CB150 Verza. Kesan tangguh sepeda motor naked sport 150 cc itu kini semakin macho dan gagah dengan ubahan desain stripping dan penyematan warna baru. Fitur canggihnya tetap memberikan kebanggaan serta kenyamanan bagi pengendara untuk pemakaian harian.
New Honda CB150 Verza tipe Cast Wheel (pelek sporty) kini mendapatkan warna baru, yakni Macho Matte Black, ditemani dengan dua warna lain yakni Masculine Black dan Bold Red. Sementara itu versi Spoke Wheel (pelek jari-jari) mendapatkan warna Masculine Black.
Warna-warna tersebut dipadu dengan stripping (sticker) baru yang merepresentasikan kesan berani serta tegas (bold). Sticker baru ini tersemat pada tangki bagian bawah, tersambung dengan bahu (shroud) dan disempurnakan dengan penggunaan stripping pada bodi samping belakang.
New Honda CB150 Verza merupakan generasi kedua dari Honda Verza yang hadir dengan desain bodi baru. Model ini dilengkapi lampu depan berbentuk bulat yang memberi kesan modern dan tak lekang oleh waktu. New Honda CB150 Verza tetap mengusung mesin 150cc berpendingin udara yang tangguh, responsif, efisien, serta ramah lingkungan untuk kebutuhan sehari-hari, baik untuk berkendara jarak dekat maupun jarak jauh.
Direktur Pemasaran AHM Thomas Wijaya mengatakan pilihan warna baru dan stripe semakin memperkuat karakter desain bodi New Honda CB150 Verza yang berkonsep tangguh, maskulin, namun tetap compact demi mendukung gaya hidup di segala aktivitas harian konsumen.
”New Honda CB150 Verza adalah perwujudan komitmen kami untuk menghadirkan sepeda motor sport yang dapat diandalkan untuk menemani kegiatan sehari-hari. Kami yakin penyegaran dan pembaruan Honda CB150 Verza ini akan semakin memberikan kebanggaan dan kepercayaan diri para pemiliknya,” ujar Thomas.
Dari sisi desain, Honda CB150 Verza mempunyai lampu depan bulat yang modern, serta lampu belakang dengan smoke. Cover knalpot, shroud , dan tutup tangki bensin didesain untuk menampilkan kesan kekar.
New Honda CB150 Verza tetap mempunyai fitur menarik dan fungsional, seperti panelmeter full digital yang informatif serta secure key shutter. Posisi duduk tegak dan ergonomis, menjadikannya tetap nyaman untuk berkendara sehari-hari.
Kenyamanan berkendara juga didukung sistem suspensi ganda kuat dan tangguh, yang dapat disesuaikan kelembutannya sesuai dengan keinginan pengendara.
Di sektor penopang tenaga, sepeda motor ini disokong mesin 150cc silinder tunggal, 4-Langkah, SOHC, dengan transmisi 5-percepatan. Sistem suplai bahan bakar menerapkan tekologi PGM-FI Honda yang sudah diimprovisasi. Mesin ini bertenaga, responsif, ramah lingkungan, serta menghasilkan konsumsi bahan bakar terhemat di kelasnya, yaitu 43,5 km/liter (EURO III) berdasarkan hasil metode ECE R40. Honda CB150 Verza mampu berakselerasi 0-200 m dengan waktu 11,41 detik berdasarkan hasil tes internal.
New Honda CB150 Verza dipasarkan dengan harga on the road (OTR) Rp 20.050.000 untuk tipe Cast Wheel,dan Rp 19.400.000 untuk tipe Spoke Wheel. (Sheva)