Sabtu, September 23, 2023
Beranda Racing Kejurda Bold Experience Night Auto Gymkhana 2018 Seri 1 Cirebon :  Spesial,...

Kejurda Bold Experience Night Auto Gymkhana 2018 Seri 1 Cirebon :  Spesial, Diikuti 172 Starter

Otocorner.com – Seri pembuka kejuaraan Daerah Gymkhana 2018 baru saja terselenggara di Pelabuhan Gate 1 Cirebon, Jabar. Sebanyak 172 starter dari seluruh Jawa Barat turut meramaikan kejuaraan yang diberi tajuk ‘Kejurda Bold Experience Night Auto Gymkhana 2018’.

Jumlah starter yang mencapai 172 starter ini boleh dikatakan sangat spesial. Pasalnya, pada saat gelaran kejuaraan nasional  Gymkhana pun biasanya hanya dikisaran 150 starter saja.

“Jawa Barat memang cukup dikenal dengan lumbung pembalap Gymkhana. Hampir di setiap kota di Provinsi Jawa Barat ini terdapat komunitas gymkhana atau slalom yang setiap minggu selalu aktif berlatih,” papar Fredi Rostiawan yang merupakan Kabid Roda 4 Pengprov IMI Jabar.

Tak hanya itu saja, dikejurda Bold Experience Night Auto Gymkhana 2018 seri 1 ini pun juga diikuti oleh banyak pembalap nasional gymkhana. Muncul nama nama besar seperti Ardian Septianto, James Sanger, Valentino Ratulangi, Rendi Riuvasa, Rinaldo dan lain sebagainya.

“Dengan Hadirnya banyak pembalap Nasional ini semoga saja bisa menjadi motivasi tersendiri bagi para pembalap lokal Jabar. Untuk juara umum kita tetap menghitung poin peserta yang berada di wilayah Jabar dan memiliki KIS Jabar, sedangkan pembalap dari luar Jabar tidak di masukan dalam poin Kejurda,” Jelas Fariz Dwi Saputra dari Montesz Indonesia selaku promotor penyelenggara.

Dalam gelaran kejurda Bold Experience Night Auto Gymkhana 2018 seri 1 ini, Montesz Indonesia juga turut memberikan suguhan hiburan kepada seluruh penonton juga pembalap yang hadir. Seperti Performance band Rumput Laut yang bergenre reggae, live FDJ Windy hingga performance Sport Dancer. (OC1)

Oto Cornerhttps://otocorner.com
media otomotif indonesia, mengulas tentang berbagai hal mengenai otomotif di indonesia.

Most Popular

Program Spesial Yamaha YZ Series, Dukung Hobi di Lintasan Offroad

 Otocorner.com - Line up trail Yamaha yang semakin digemari dan mempengaruhi perkembangan kegiatan offroad yang dijalani para penghobinya maupun pembalap profesional. Merespon tren positif tersebut,...

Maxi Yamaha Day 2023 Cianjur, Nikmati Riding dan Camping Dengan Kebudayaan Sunda dan Ethnic Bamboo

Otocorner.com – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melalui Yamaha DDS II Jawa Barat mengajak sebanyak 300 lebih konsumen dan komunitas pengguna skutik maxi...

Maxi Yamaha Day 2023 Cianjur (2-3/9), Riding Bareng Jelajahi Jalur Pegunungan Bandung Cianjur

Otocorner.com – Event akbar hajatan Yamaha untuk para pengguna motor Yamaha Maxi series yaitu Maxi Yamaha Day kali ini menyambangi wilayah Jawa Barat. Maxi yamaha...

Tips Tetap Tampil Stylish Saat Naik Sepeda Motor

Konsumen tentu menginginkan penampilan tetap rapi saat ataupun setelah berkendara, dan tidak menutup kemungkinan saat menggunakan kendaraan beroda dua seperti sepeda motor. Apalagi saat ini...

Recent Comments