Sabtu, September 30, 2023
Beranda News Yamaha Nmax Mendapat Penghargaan Sepeda Motor Dengan Desain terbaik

Yamaha Nmax Mendapat Penghargaan Sepeda Motor Dengan Desain terbaik

Otocorner.com – Yamaha Nmax meraih penghargaan Good Design Indonesia (GDI) 2018 untuk kategori transportasi sepeda motor dari Kementerian Perdagangan. Desain Nmax mendapatkan apresiasi itu dan menjadi satu-satunya sepeda motor yang memperoleh predikat Good Design Indonesia di tahun ini.

Penghargaan tersebut diberikan secara langsung oleh Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN), Arlinda, mewakili Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita di Gedung Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, Rabu, 18 Juli 2018.

Nmax dinobatkan sebagai motor dengan Good Design Indonesia karena memiliki konsep desain “Active & Comfort Style” yang memberikan gaya berkendara baru. Nmax memiliki posisi berkendara yang nyaman dan enjoy yaitu dua posisi berkendara. Kapasitas tangki yang besar (6,6 liter) ditempatkan di tunnel tengah. Mempunyai bagasi yang super besar dimana dapat menyimpan helm dan berbagai macam barang-barang lainnya.

Penghargaan ini tentunya merupakan sebuah kebanggaan tersendiri. Hal ini membuktikan Nmax sebagai motor dengan desain terbaik di Indonesia. Konsumen pun dibuat bangga atas penghargaan ini. (OC1)

Oto Cornerhttps://otocorner.com
media otomotif indonesia, mengulas tentang berbagai hal mengenai otomotif di indonesia.

Most Popular

Program Spesial Yamaha YZ Series, Dukung Hobi di Lintasan Offroad

 Otocorner.com - Line up trail Yamaha yang semakin digemari dan mempengaruhi perkembangan kegiatan offroad yang dijalani para penghobinya maupun pembalap profesional. Merespon tren positif tersebut,...

Maxi Yamaha Day 2023 Cianjur, Nikmati Riding dan Camping Dengan Kebudayaan Sunda dan Ethnic Bamboo

Otocorner.com – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melalui Yamaha DDS II Jawa Barat mengajak sebanyak 300 lebih konsumen dan komunitas pengguna skutik maxi...

Maxi Yamaha Day 2023 Cianjur (2-3/9), Riding Bareng Jelajahi Jalur Pegunungan Bandung Cianjur

Otocorner.com – Event akbar hajatan Yamaha untuk para pengguna motor Yamaha Maxi series yaitu Maxi Yamaha Day kali ini menyambangi wilayah Jawa Barat. Maxi yamaha...

Tips Tetap Tampil Stylish Saat Naik Sepeda Motor

Konsumen tentu menginginkan penampilan tetap rapi saat ataupun setelah berkendara, dan tidak menutup kemungkinan saat menggunakan kendaraan beroda dua seperti sepeda motor. Apalagi saat ini...

Recent Comments