Otocorner.com – Satu lagi produsen apparel yang sudah lama malang melintang di dunia otomotif tanah air yaitu Racingline.
Merek apparel asal kota Kembang Bandung ini banyak dipakai oleh kalangan otomotif baik di gelaran Dragbike ataupun Roadrace tanah air.
Koh Martin sang pemilik merek Racingline ini memang banyak terinspirasi dari gelaran balap motor tersebut.
“Merek ini memang diambil dari kata dalam olahraga tersebut yaitu Racingline. Jadi untuk saat ini konsep dan pangsa pasarnya masih difokuskan pada para pecinta balap motor di Indonesia” papar pria yang murah senyum ini.
Untuk line up produk Racingline 2019, Koh martin telah mempersiapkannya dari jauh hari. Banyak desain menarik yang ditawarkan kepada para pecinta apparel bertema otomotif ini.
Untuk harga, per kaos dibandrol 130 ribu rupiah. Sobat bisa langsung menyambangi ke Workshop Racing Line yang berada dijalan Gatot Subroto No.86 Bandung. Atau bisa melalui telpon ke nomor 081224029007.
Berikut line up terbaru Racingline ya sob. (OC1)