Otocorner.com – Sebanyak 16 kontingen dari total 27 Korwil yang terdaftar di Pengprov IMI jabar mengikuti Exebisi Pekan Olahraga Daerah Grasstrack Jawa Barat yang berlangsung di sirkuit Karangpara Gunung Guruh Sukabumi pada hari Sabtu dan Minggu 11 November 2018.
16 kontingen tersebut berasal dari IMI Korwil Sumedang, Garut, Karawang, Cianjur, Indramayu, Sukabumi, Kota Bogor, Ciamis, Purwakarta, Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Bogor, Majalengka, Kota Bandung, Kota Bekasi dan Bandung Barat.
Exebishi ini mempertandingkan 4 kelas grasstrack yaitu Trail 150cc Dibawah 20 tahun perorangan, Trail 150cc Diatas 21 tahun perorangan, Trail 150cc Dibawah 20 tahun beregu dan Trail 150cc Diatas 21 tahun beregu.
“Ini sebagai wujud kesiapan kami dalam menyambut Cabor Grasstrack dalam Pon 2020 mendatang. Semoga dengan adanya Exebhisi ini, Jabar bisa memberikan yg terbaik dalam PON 2020 nantinya,” papar Nuke Achdiyat selaku pelaksana Exebishi Porda ini. (OC1)