Beranda Adventure Trail Adventure Gundala 3 Pangandaran : Diikuti lebih Dari 2000 Offroader Se-Indonesia

Trail Adventure Gundala 3 Pangandaran : Diikuti lebih Dari 2000 Offroader Se-Indonesia

355

           Otocorner.com – Ada yang menarik pada gelaran Trail Adventure Gundala 3 yang dilaksanakan di Pantai barat Pangandaran. Lokasi yang biasanya hanya diisi wisatawan biasa saja, kini dipenuhi oleh ribuan offroader yang berkumpul menggunakan motor trail mereka.

Tercatat lebih dari 2000 offroader hadir digelaran yang dikemas apik oleh Pangandaran Adventure Life Style (PALS) ini. Para offroader ini bukan hanya hadir dari sekitar kota Pangandaran saja, banyak juga yang hadir dari sekitaran Jawa Tengah, Jawa Timur dan berbagai kota lain di Indonesia.

            Pada gelaran Gundala 3 ini, ‘Save Duduluran’ menjadi tema utama. “Tema ini menjadi sangat penting, pasalnya dalam ajang offroad trail adventure sekarang sudah mulai banyak dipolitisir oleh banyak pihak. Makanya tema kali ini adalah Save Duduluran yang maknanya selamatkan persaudaraan antar offroader,” papar Dede Ecenk selaku pelaksana kegiatan ini.

Vanhaw, Dede Ecenk, Tata dan Aang

            Secara keseluruhan, acara Gundala 3 ini terbilang sangat sukses. Dari Bupati pangandaran, Kapolres Ciamis dan bahkan berbagai jajaran muspida pun juga turut menghadiri acara ini.

kejutan ultah untuk Trabas

            “Menjelang akhir acara, kita berikan juga kejutan kepada teman teman Trail Advenure Bandung Assosiation (Trabas). Karena tepat di hari pelaksanaan Gundala 3 ini, Trabas juga merayakan hari jadinya yang ke 23. Selamat ya,” tutup Dede Ecenk yang gembira karena acaranya berjalan sukses. (OC1)