Rabu, Januari 1, 2025
Beranda News Grasstrack Sumurugul Open 2018 Parigi Pangandaran (9/12) : Fasilitasi Keinginan Masyarakat Sekitar

Grasstrack Sumurugul Open 2018 Parigi Pangandaran (9/12) : Fasilitasi Keinginan Masyarakat Sekitar

Otocorner.com – Sebanyak 218 starter mengikuti kejuaraan Surumugul Grasstrack Open 2018 yang dilaksanakan di Parakanmanggu, Parigi, Pangandaran Jawa Barat. Kejuaraan ini dilaksanakan di sirkuit Surumugul yang terbagi menjadi 13 kelas.

Perlu diketahui, Sirkuit Surumugul baru kali ini digunakan sebagai ajang kejuaraan balap Grasstrack. Dibangun di atas tanah seluas 6 hektar milik keluarga nenek Ciyoh. Sirkuit sepanjang 1200 meter ini dibuat dari tahun 2016 namun biasanya hanya terpakai untuk latihan saja.

“Selama ini, sirkuit dikelola oleh Paguyuban Taruna Jaya Parakanmanggu dengan tujuan untuk memfasilitasi masyarakat yang gemar balap Grasstrack. Juga sebagai salah satu hiburan baru untuk masyarakat sekitar” terang Ikin Sodikin selaku ketua paguyuban Taruna Jaya.

Melalui Surumugul Grasstrack Open 2018 yang di prakarsai oleh Salju Jaya Motor pimpinan Ai Rosidin ini, Ikin berharap akan muncul Grasstracker baru berprestasi dari sekitar Pangandaran. Sehingga bisa meregenerasi pembalap grasstrack yang saat ini mulai berkurang terutama dikategori Junior dan Senior. (OC1)

Oto Cornerhttps://otocorner.com
media otomotif indonesia, mengulas tentang berbagai hal mengenai otomotif di indonesia.

Most Popular

Hasil kejuaraan LFN HP 969 Roadrace Champhionship 2024 seri ke 5 Surabaya (17/11)

Otocorner.com - Berikut hasil resmi kejuaraan LFN HP 969 Roadrace Champhionship 2024 seri ke 5 yang berlangsung di Sirkuit Gelora Bung Tomo, Surabaya. (OC1)  

Hasil Kejuaraan Kratindaeng Supercross Banjar 2024

Otocorner.com - Berikut hasil resmi kejuaraan Kratindaeng Supercrosser 2024 yang di selenggarakan di sirkuit Sport Center Langensari kota Banjar, Jawa Barat (21/7/24). OC1

Holiday offroader trail Pangandaran 2024, diikuti 1500 offroader se-Indonesia (15/6)

Otocorner.com – Ada yang menarik pada gelaran Holiday Offroader Trail (HOT) 2024 yang dilaksanakan di Pantai barat Pangandaran. Lokasi yang biasanya hanya diisi wisatawan...

Jelang Biker Rendezvous 2 Pangandaran (20 Juli 2024)

Otocorner.com - Setelah sukses dengan gelaran pertamanya, Semprul yang digawangi oleh Susilo Nandang bagio SH, MH, seorang tokoh Otomotif dari kota Bandung, Jawa Barat...

Recent Comments